Sabtu, 28 Agustus 2010

Penis Kecil

1. Pendahuluan
Mikropenis atau penis sangat kecil merupakan masalah bagi kaum pria dimana yang bersangkutan merasa rendah diri, kurang percaya diri dan perasaan ketakutan bila tidak dapat memuaskan pasangan. Banyak fakta yang mempengaruhi psikologis seorang pria baik kebudayaan dimana penis dihubungkan dengan kejantanan (maskulin), seperti patung-patung, gambar-gambar yang melambangkan laki-laki dengan penis yang besar, demikian pula pornography (baik film, website, majalah), sehingga seorang laki-laki mempunyai anggapan yang ‘over estimate’ mengenai rata-rata ukuran penis dan ‘under estimate’ terhadap ukuran penisnya sendiri.

Karena itu segala cara ditempuh untuk bisa memperbesar penisnya dan salah satunya dengan memakai suntikan silikon, memang pada awalnya cukup memuaskan bagi yang bersangkutan tetapi lama-lama silikon cair yang sebelumnya merata diseluruh penis menjadi berbenjol-benjol dibeberapa tempat yang secara kosmetik kelihatan jelek juga menimbulkan keluhan ereksinya berkurang.
Sebetulnya ukuran penis normal dewasa sangat bervariasi. Dikatakan penis kecil bila dalam keadaan ereksi panjang penis 7-11 cm, bila dibawah 7 cm dikatakan mikropenis.


2. Apa yang dimaksud dengan mikropenis ?
Berdasarkan definisi yang dimaksud dengan mikropenis yaitu bila penis dalam keadaan tidak ereksi ditarik dan diukur dengan penggaris, panjang penis kurang dari 2,5 standar deviasi sesuai dengan ukuran pada umur yang sesuai dan bentuk anatomi normal.


3. Barapa rata-rata panjang penis
Menurut Templer (2002) ukuran penis dalam keadaan flacid 3-5 in (8,9 cm) dan dalam keadaan ereksi 6 in (15,2 cm).


4. Perkembangan Penis
Testosteron diperlukan untuk perkembangan alat kelamin, bila ada masalah dengan produksi ataupun mekanisme kerjanya yang disebabkan gangguan poros hipotalamus – hipofisis – testis, gangguan hormon pertumbuhan atau kelainan genetik akan menyebabkan gangguan pertumbuhan dari penis.


5. Bagaimana dengan anak yang gemuk ?
Pada masa kini banyak anak-anak berat badannya berlebih (overweight) bahkan cenderung banyak yang gemuk terlebih dikota besar. Hal ini kebanyakan karena faktor lingkungan. Dimana segala jenis makanan / camilan mudah di dapat dan cenderung aktivitas fisik kurang karena adanya TV, computer, video game.
Sering orang tua khawatir dengan keadaan perkembangan penis anaknya yang “kelihatannya” kecil, tidak semua anak gemuk mengalami gangguan perkembangan penisnya, karena pada umumnya penisnya sebagian pangkal penisnya tertimbun oleh jaringan lemak sehingga nampak dari luar kelihatan kecil (‘burial penis’.



6. Seberapa pentingkah ukuran penis (panjang) bagi wanita ?
Dari salah satu penelitian ( J of European Urology, 2002) 170 kuisioner yang didapat, 20 % wanita mengatakan penting, 1 % sangat penting, 55 % tidak penting, 22 % sama sekali tidak penting.
Sedangkan ukuran keliling (girth) : 31 % wanita mengatakan penting, 2 % sangat penting, 49 % tidak penting.
Ternyata ukuran keliling (lingkaran penis) lebih penting dibandingkan panjang penis. Hal ini juga didukung pada beberapa survey menurut mereka lingkaran penis yang lebih besar meningkatkan arousal (bangkitan seksual) karena lebih kontak antara penis dengan klitoris dan vagina, sehingga memberi perasaan penuh di dalam vagina yang akan meningkatkan kepuasan seksual.


7. Kapan penanganan micropenis – penis kecil dilakukan?
Pertumbuhan penis berhenti pada akhir pubertas bersamaan dengan berhentinya pertumbuhan tinggi badan, karena itu pengobatan diberikan sebelum berakhirnya masa pubertas. Adapun lama pengobatan tergantung dari penyebabnya.